Pelayanan Yang Tak Terlihat
”Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada gereja, yang telah memberikan dana beasiswa agar anak-anak kami bisa bersekolah. Anak kami yang pertama sekarang sudah menyelesaikan kuliahnya dan siap untuk bekerja. Selanjutnya kami akan berusaha untuk memenuhi kebutuhan sekolah anak kami yang lain, sehingga dana beasiswa untuk anak kami bisa dialihkan kepada warga jemaat lain,” ungkap salah satu orang tua penerima program Beasiswa GKJ Bekasi yang dikelola oleh Komisi Kesejahteraan Warga Gereja (KKWG).
Kesaksian dari para penerima beasiswa, membuat kami makin tergerak dan bersemangat membantu warga jemaat agar tidak ada anak-anak GKJ Bekasi yang putus sekolah karena keterbatasan dana. Sepanjang tahun 2024 ini, KKWG GKJ Bekasi mendukung program beasiswa untuk 6 anak SD, 6 anak SMP, 6 anak SMA dan 5 anak kuliah. Besaran untuk masing-masing tingkatan sekolah berbeda-beda sesuai dengan kemampuan gereja dalam mendukung pendanaannya. Program beasiswa ini terbuka bagi warga jemaat GKJ Bekasi yang memerlukan dukungan untuk menyekolahkan anaknya.
Selain beasiswa untuk anak sekolah KKWG GKJ Bekasi juga menyelenggarakan beberapa program bantuan lainnya untuk warga jemaat yang membutuhkan. Seorang penerima bantuan kesejahteraan warga mengucapkan syukur atas kepedulian gereja dalam membantu pembiayaannya berobat. ”Bu, kula matur nuwun sanget lan ngaturaken agunging syukur dhumateng Gusti, awit bantuan punika mbiyantu sanget ngenthengaken perjuangan kawula kagem nebus obat, [Bu, saya mengucapkan banyak terima kasih dan bersyukur kepada Tuhan, karena bantuan ini sangat membantu meringankan perjuangan saya buat menebus obat,]” ucap salah satu penerima bantuan kesejahteraan warga. Banyak warga jemaat GKJ Bekasi yang mengalami kesulitan hidup, tidak mempunyai kesempatan dan sudah tidak dapat bekerja sehingga hidupnya menggantungkan pada bantuan orang lain atau dukungan anak-anaknya.
Puji Tuhan, beberapa dari penerima bantuan, menyampaikan untuk berhenti sebagai penerima bantuan KKWG, karena sekarang anaknya sudah bekerja dan sudah dapat mendukung kehidupannya.
Dalam periode pelayanan 2024-2027, KKWG GKJ Bekasi mempunyai 4 program utama yang bertujuan ikut serta menyejahterakan warga jemaat melalui kegiatan :
1. Beasiswa : untuk mendukung warga jemaat untuk tetap terus bersekolah
2. Bantuan Kesejahteraan : memberikan dukungan untuk warga jemaat yang sudah tidak dapat bekerja atau yang tidak dapat mencukupi kebutuhan sehari-hari
3. Bantuan Pengobatan : memberikan dukungan kepada warga jemaat yang kurang mampu untuk mengusahakan pengobatan untuk penyakitnya
4. Bantuan Kesehatan : menyelenggarakan kegiatan pengobatan untuk warga jemaat melalui klinik kesehatan yang diselenggarakan setiap hari minggu dari pukul 07.00 – 11.00 WIB.
Untuk menyelenggarakan semua kegiatan pelayanan tersebut, membutuhkan dana yang tidak sedikit. Tetapi demi terlaksananya kegiatan-kegiatan diakonia gereja, Majelis GKJ Bekasi tetap berusaha mendukung agar semua kegiatan ini terus berlansung. Seperti Firman Tuhan dalam Ibrani 10 ayat 24 : Marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam perbuatan baik. Sebagai warga jemaat GKJ Bekasi, kita memiliki kesempatan untuk bisa saling memberi dan membantu sesama warga jemaat yang membutuhkan, melalui dukungan doa, dana maupun keterlibatan kita dalam pelayanan diakonia jemaat ini.
Kita bisa melibatkan diri dalam mendukung pendanaan kegiatan beasiswa, bantuan kesejahteraan, bantuan pengobatan dan bantuan kesehatan melalui persembahan gereja ataupun menyalurkan dukungan secara langsung melalui KKWG GKJ Bekasi.
Jika kita memiliki waktu dan talenta di bidang layanan kesehatan, kita bisa memberikan waktu dan talenta kita untuk mendukung pelayanan klinik kesehatan, setiap hari Minggu, sebagai: dokter umum, dokter gigi, perawat, ataupun membantu sebagai tenaga administrasi.
Kiranya Tuhan selalu memberi berkat kepada kita semua, sehingga kita ikut serta menjadi saluran berkat bagi sesama.
Bagi warga jemaat yang sangat memerlukan dukungan dari KKWG bisa menghubungi ketua kelompok / majelis kelompok dan/atau pengurus KKWG GKJ Bekasi.
Kiranya Tuhan sumber segala rahmat, selalu melimpahkan damai sejahtera bagi kita semua, sehingga kita dimampukan-Nya untuk menjadi saluran berkat bagi sesama. Segala kemuliaan hanya bagi Tuhan.
(c) 2024 by Alpha Martantya (KKWG GKJ Bekasi)